13 April 2013

KETIKA CINTA MENGGOYAH JIHADMU

Wahai Diriku, kukatakan padamu....
Kau Harus Fokus Pada Tujuan Hidupmu, 
Kau Harus Konsentrasi Dengan Visi Misimu,
Jangan bertindak dan berfikir yang tidak mempunyai hubungan dengan proses tujuan hidupmu. Kau hanya boleh berfikir dan bertindak pada segala hal yang terkait dengan proses pencapaian tujuanmu.

Wahai Diriku,
Jangan kau nodai idealismemu dengan hal-hal yang "murahan"
Jangan biarkan virus merah jambu 
meruntuhkan prinsip yang kau junjung selama ini.
Apakah tidak Kau perhatikan wahai diriku?
Kau tak lagi menangis karena cintamu kepada Alloh, 
melainkan menangis karena cintamu 
tak kesampaian atau menangis karena jalan juang ini tak menyandingkanmu pada kekasih 
pujaan hati yang justru jika itu terjadi akan meruntuhkan semangat jihadmu dan membuatmu terperosok pada kehinaan.

MEMENUHI FARDHU DALAM KEHIDUPAN BERMUAMALAH

Ada 15 Alasan Mengapa "FARDHU 'AIN" Bagi Kita
Untuk Berupaya men-TAUHID-kan Sistem Ekonomi
Dalam Kehidupan Umat Secara Totalitas....?

15  ALASAN TERSEBUT ANTARA LAIN:

01. Kehidupan Takan Berjalan Tanpa Ekonomi
02. Ekonomi Takan Berjalan Tanpa Bisnis
03. Bisnis Takan Berjalan Tanpa Keuangan
04. Keuangan Takan Aman Tanpa Cash Flow
05. Cash Flow Takan Berjalan Tanpa Sistem
06. Sistem Takan Berjalan Tanpa Tim Kerja
07. Tim Kerja Takan Solid Tanpa Pembinaan
08. Pembinaan Takan Berjalan Tanpa Sarana
09. Sarana Takan Tersedia Tanpa Industri
10. Industi Takan Ada Tanpa Jasa
11. Jasa Takan Terdistribusi Tanpa Jaringan
12. Jaringan Takan Berkembang Tanpa Member
13. Member Takan Mandiri Tanpa Kesejahteraan
14. Kesejahteraan Takan Stabil Tanpa Keuangan
15. Keuangan Takan Berharga Tanpa Kehidupan


Maka oleh karena itu adalah WAJIB'AIN bagi kita
Untuk berupaya men-TAUHID-kan
Sistem perekonomian kita secara totalitas.

BAGAIMANA MENURUT ANDA...?

CATATAN:
> Khusus Jama'ah Yang Belum Memiliki Dana Cukup Untuk Membayar:
   "Hak Usaha Paket Umroh Ber-Hati Emas" 
Untuk Pendaftaran Klik@disini:>

Semoga hal ini dapat menjadi Wasilah Penghapus Segala Dosa dan 
Sebagai Pembuka Pintu Berbagai Keberkahan dari langit dan bumi. Amin

11 April 2013

MUQODIMAH

BISMILLAHIRROHMAANIRROHIM.

Salam sejahtera Kami sampaikan kepada para pendiri, pengurus, anggota dan para pelaksana unit-unit usaha BMT AMNA, juga kepada seluruh masyarakat yang peduli terhadap usaha perkoperasian; semoga Allohurrohman senantiasa melimpahkan Rochmat dan Karunia-Nya dalam mejalankan aktivitas sehari-hari.

Berkenaan dengan Problematika Kehidupan Ekonomi Umat yang kian memperihatinkan; maka kami mengajak semua pihak untuk dapat berjibaku mempersatukan hati, diri dan segenap potensi yang ada untuk mewujudkan kecerdasan, kemandirian, kesehatan dan kesejahteraan keluarga, umat, masyarakat, bangsa dan negara.

Berdasakan Anggaran Dasar BMT AMNA Bab III Pasal 4 dan Bab IV Pasal 5 dan Pasal 6; Kita dapat segera melaksanakan kegiatan Usaha Secara Nyata untuk mencapai Maksud dan Tujuan didirikannya koperasi.

Kegiatan tersebut dapat diwujudkan melalui GERAKAN PADAKOMAT BERSAMA yakni sebuah Program Aksi Pemberdayaan Ekonomi Umat Berbasis Religius Bersumberdaya Pesantren, Masjid, Madrosah, Sekolah, Mahasiswa dan Masyarakat; meliputi kegiatan penyuluhan, pendidikan, pelatihan, pembiayaan, pendampingan, penduplikasian dan pengembangan Usaha Ekonomis Produktif yang dipadukan dengan pembekalan keahlian dibidang :
01. Kecakapan Personal (Personal Skill),
02. Kecakapan Sosial (Social Skill),
03. Kecakapan Kejuruan (Vocational Skill).

Dana Anggota yang dipercayakan kepada Pihak Manajemen, kita berdayakan secara bersama, sitematis, terpadu dan terkendali dalam bentuk kegiatan AMNA MART, QURTABA AMNA (Qurban Ta’awun bit Taqwa) dan PUTABA AMNA (Pembiayaan Usaha Tanpa Bunga dan Agunan). Kemudian keuntungan dari usaha tersebut, kita bagikan secara proporsional berdasarkan nilai investasi, jasa dan prestasi anggota yang bersangkutan.

Diharapkan melalui Program Aksi ini, Kita dapat lebih memperkuat tali silaturohim dan dapat meningkatkan sinergitas Sumber Daya Anggota; untuk berjibaku dalam menggapai Mahkota Mardhotillah melalui kegiatan Usaha Ekonomis Produktif hingga peningkatan kecerdasan, kemandirian, kesehatan dan kesejahteraan anggota dapat terwujud secara nyata, terasa dan berkeseinambungan.

Demikian Kata Pengantar yang sederhana ini kami sampaikan, semoga dapat menjadi salah satu media silaturahim kita untuk membuka pintu berbagai keberkahan dari langit dan bumi yang merupakan bentuk aktualita atas Kasih Sayang Allohurrohman kepada Hamba-Nya hingga akhir zaman. Semoga Allohurrohman senantiasa membimbing dan memandaikan Kita dalam mengemban tugas mulia ini. Amin

Tangerang Selatan, 15 Jumadil Awal 1434 H / 27 Maret 2013 M

ARIFIN SULAEMAN
Pemegang Amanah